Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pemuda Asal Madiun Raup Rp 25 Juta Perbulan Dari Usaha Sarapan Pagi

Jangan remehkan usaha sarapan pagi, inilah yang akan saya tekankan pada kesempatan kali ini, kenapa? karena usaha yang sering dianggap sepele oleh sebagain orang ini ternyata bisa memberikan omset yang cukup fantastis jika di kelola secara baik dan benar. 

Dia adalah Ragil Herlambang seorang pemuda asal madiun yang sudah berhasil meraup Rp 25 juta perbulan. wow.

Ini membuktikan bahwa sebenarnya semua peluang usaha itu memiliki prospek keberhasilan yang sama, tergantung dari kreatifas dan bagaimana kita menjalankannya.

Jadi kalau ada orang yang bilang susah mencari peluang usaha yang potensial dan menguntungkan, itu sebenarnya bukanlah karena tidak ada usaha yang potensial, melainkan tidak adanya kreatiftias dari pelaku bisisnya tersebut.

Terbukti seperti yang dilakukan oleh Ragil Herlambang ini, usaha sarapan pagi yang identik dengna usaha kecil kecilan, namun jika di kelola dengan sedikit kreatifitas bisa menjadi sebuah usaha yang cukup besar.

Penasaran dengan cerita ragil ini bisa membesarkan usaha sarapan paginya? yuk kita simak kisahnya dibawah ini.

Awal Berdirinya Usaha Sarapan Pagi Ragil Herlambang

Menurut yang di langsir situs viva.co.id awal berdirinya usaha sarapan milih ragil herlambang ini hanya ditujukan kepada para pekerja kantoran ataupun anak sekolah yang tidak sempat sarapan dirumah.

Dimana idenya terinspirasi pada saat dia berada di surabaya dulu, pernah membeli paket nasi sarapan yang praktis dan bisa dibawa kemana mana, sehingga memudahkan ia untuk sarapan ketika hendak bekerja.

Dari situlah kemudan dia mulai mengembakan usaha paket sarapan dikampung halamannya dengan menyasar para pekerja kantoran dan juga anak sekolah yang sering tidak sempat sarapan dirumah.

Namun kali ini Ragil membuat konsep sarapan yang lebih praktis lagi yakni " menyediakan nasi yang didalamnya sudah ada lauk, sehingga praktis dan saat menyantapnya tidak lagi memerlukan sendok. piring, ataupun cuci tangan, ungkapnya kepada viva.co.id pada 25 juni 2015.

usaha sarapan pagi
"Kemasan Paket Sarapan Milik Ragil Herlambang Yang Di Beri Brand Rice Good"
Dan Siapa sangka ternyata ide usaha sarapan pagi unik miliknya ini ternyata cukup diminati oleh masyarakat madiun terutama anak anak sekolah.

Mengembangkan Usaha Dengan Menerima Delivery Order Dan Jaringan Anak Sekolah Dalam Penjualan

Melihat paket usaha sarapan paginya cukup diterima oleh masyarakat akhirnya mas ragil mengembangkan usahanya dengan menerima delivery order dan juga mengajak anak sekolah untuk menjadi reseller "rice good" miliknya.

Dan terbukti dengan cari ini akhirnya dia bisa memperbesar usaha dengan cepat dengan waktu kurang dari 1 tahun, dimana dalam 1 hari bisa laku mulai 200 s/d 300 paket dengan omset 20 juta s/d 25 juta dalam satu bulan  dan salah satu pelanggan setianya adalah para anak sekolah yang ia antar setiap pagi.

Demkian kisah sukses pemuda asal madiun dengan usaha sarapan paginya, hingga kini Rice good sangat terkenal dimadiun dan terkenal dengan sebutan "Arem Arem Kekinian Khas Madiun".

Pelajaran Yang Bisa Kita Ambil

Dari kisah Ragil Herlambang diatas, maka bisa kita ambil pelajaran bahwa dalam melakukan usaha itu yang terpenting adalah kemauan serta kreatifitas dalam menjalankannya.

Dan jangan hanya selalu tergantung terhadap trends serta hanya ikut ikutan bisnis orang lain jika memang kita hendak sukses.

Karena tentunya masyarakat butuh sesuatu yang baru dan bosan dengan hal yang itu itu saja tak terkecuali dalam hal dunia usaha.