Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Beberapa Cara Melakukan Pemasaran Online Yang Paling Efektif, Ampuh Dan Efisien

Sejak adanya internet, banyak yang melirik pemasaran online sebagai target bisnis dan penjualan produk mereka, terutama di indonesia yang pengguna internetnya terus meningkat, dimana di tahun 2017 ini mencapai angka 112 juta orang, merupakan target pasar yang sangat sangatlah potensial.

Maka tak heran jika banyak perusahaan besar maupun kecil yang berlomba lomba untuk bersaing menerapkan strategi  marketing atau pemasaran online yang tepat untuk menggaet para pengguna internet tersebut.

Mengingat perkembangan internet masih akan semakin pesat dari tahun ketahunnya

Nah untuk perusahaan besar dan mereka yang sudah mengeti mengenai pemasaran online tentu bukanlah masalah besar untuk melakukannya, karena mereka tentunya sudah memiliki team ahli ataupun karyawan yang terampil dalam melakukannya.

Namun buat kita para pemula tentu akan sedikit kebingungan dalam menerapkan strategi pemasaran online ini, karena keterbatasan pengetahuan dan pengalaman tentang dunia online yang sekarang persaiangannya semakin ketat.

Untuk itu pada kesempatan kali ini saya akan berbagi beberapa cara melakukan pemasaran online yang paling tepat dan efektif, buat sahabat yang masih baru belajar menggunakan media online sebagai strategi pemasaran.


1. Pemasaran Online Menggunakan Media Blog

pemasaran online

Cara ini adalah yang paling efektif dan efisien menurut saya pribadi.

Kenapa? karena dengan melakukan pemasaran online melalui blog kita bisa mendapatkan calon pembeli yang potensial dengan sangat mudah terutama melalui mesin pencari seperti google, yahoo, dan search engine lainnya, dengan teknik SEO dan konten marketing.

Saya katakan mudah di sini, tentu jika kita sudah mengusai teknik penulisan artikel yang seo friendly dan bagaimana cara membuat konten marketing yang bisa mendatangkan banyak pengunjung potensial ke blog kita.

Untuk itu sebelum kita lanjut pembahasan ini silahkan sobat baca dulu : panduan menulis artikel di blog.

Kelebihan lainnya melakukan pemasaran online melalui blog adalah bisa kita gunakan sebagai sarana membangun brand bisnis kita, dan juga bisa memudahkan calon pembeli untuk melihat company profile ataupun poduk dan barang yang hendak kita jual.

Bandingkan jika kita hanya menggunakan social media? tentu para calon pembeli akan lebih mudah jika kita memiliki blog sendiri .

Itulah mengapa, bahkan toko online yang sudah mapan, perusaan sturtup dan lainnya mereka semua memiliki blog sebagai salah satu pemasaran online mereka.

2. Pemasaran Online Menggunakan Email Marketing

Kelebihan pemasaran menggunakan email marketing ini adalah, bahwa setiap orang sangat jarang sekali mengganti email, itulah mengapa menurut beberapa survei email marketing memiliki tingkat keberhasilan yang cukup tinggi.

Hanya saja untuk mendapatkan list email yang cukup banyak tentu tidaklah mudah apalagi buat kita yang masih baru yang belum begitu di kenal.

Itulah mengapa biasanya teknik pemasaran email marketing ini selalu berbarengan dengan media blog atau website, karena dari sana kita bisa mengajak para pengunjung blog untuk berlangganan melalui email, agar bisa dengan mudah untuk bisa kita hubungi kembali.

3. Pemasaran Online Menggunakan Social Media Marketing

Ini adalah pemasaran online yang paling umum dan paling mudah di gunakan kebanyak para pelaku bisnis, karena tinggal membuat akun saja, dalam hitungan menit kita sudah bisa melakukan promosi produk di sana.

Apalagi hampir 75 % pengguna internet di indonesia pasti online di social media minimal satu bulan sekali, tentu ini merupakan market yang cukup besar.

Namun demikian, meski terlihat mudah, untuk memperoleh hasil yang maksimal dengan menggunakan social media marketing tidak bisa kita raih dalam waktu singkat lho.

Karena tentu tergantung dari seberapa banyak follower ataupun pertemanan dari akun social media kita, kalau follower kita masih sedikit tentu akan sangat sulit untuk memperoleh penjualan.

Untuk itu, jika sobat ingin melakukan pemasaran online menggunakan social media, fokuslah lebih dahulu terhadap pengembangan followet dan memperbanyak pertemanan di socail media sobat, barulah setelah itu bisa kita gunakan untuk melakukan pemasaran.

Caranya, dengan aktif di social media minimal 2 kali sehari dan membuat posting posting yang positif dan menarik serta menjalin interaksi dengan teman teman di sosmed kita.


4. Pemasaran Online Menggunakan Marketplace

Saat ini cukup banyak marketplace yang bisa kita manfaatkan untuk pemasaran online seperti bukalapak.com, tokopedia.com, shopee dan olx merupakan marketplace yang cukup populer di di indonesia.

Kelebihan pemasaran online di markteplace ini adalah mereka memiliki sudah banyak memiliki pengunjung tetap, jadi bisa di pastikan kita dengan mudah mendapatkan pembeli di sana, asalkan produk yang kita jual berkualitas.

Jadi ini sangat cocok buat sobat yang baru mencoba menggunakan pemasaran online.

Namun yang perlu sobat ingat, pemasaran menggunakan marketplace layaknya seperti kita menyewa di tempat orang lain yang suatu saat bisa saja tutup ataupun kita tidak mendapatkan izin dari pemiliknya.

Jadi cara terbaiknya adalah menggunakan marketplace sebagai sumber traffik ke blog ataupun website kita yang selanjutnya bisa menjadi pelanggan tetap dari blog kita.

Demikianlah sedikit tentang beberapa cara melakukan pemasaran online yang paling efektif ampuh dan efisien, semoga bisa bermanfaat untuk kita semua.