Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pengertian Blog Dan Manfaatnya Untuk Kehidupan Sehari-Hari Di Era Modern Ini

Setelah sekian lama menjadi blogger ( sebutan untuk orang-orang yang mempunya blog aktif) 

Baru malam ini saya terfikir untuk membuat artikel tentang pengertian blog atau apa sebenarnya yang di maksud dengan blog itu

Karena saya fikir pasti sudah banyak yang mengerti apa yang di maksud dengan blog dan apa fungsinya

Jadi tidak perlu di jelaskan lagi

Tapi alangkah kagetnya saya setelah secara tidak sengaja pada saat saya mencari kata kunci untuk membuat artikel di blog ini

Saya menemukan " pengertian blog" merupakan salah satu kata kunci yang banyak di cari dengan penelusuran bulanan sekitar 1000 - 10.000

Wow......

Ternyata cukup banyak yang belum mengerti tentang apa itu blog, apa manfaatnya serta fungsi dari blog itu sendiri

Bukan maksud saya menyombongkan diri atau merendahkan sahabat yang memang belum mengerti tentang blog,hanya saja saya sangat menyayangkan jika sampai saat ini kita mengerti tentang  blogging dan bagaimana cara menggunakannya

Karena banyak sekali manfaat yang bisa kita dapatkan dari sebuah blog yang kita kelola dengan baik

Tapi gak masalah sih, mungkin juga penelusuran kata kunci tentang pengertian blog ini di dominasi oleh adik-adik pelajar , jadi wajar kalau memang mereka belum mengerti

Untuk itu pada kesempatan kali ini kita akan bahas secara tuntas tenang apa itu blog, apa manfaatnya, fungsi dari blog itu sendiri, dan apa saja jenis-jenis dari blog

Pokoknya kita akan bahas semuanya secara tuntas di sini, agar gak ada lagi yang belum mengeti tentang apa yang di maksud dengan blog


Pengertian blog


1. Pengertian Blog

Apa itu blog ?

Bahasa gampangnya, blog merupakan suatu media aplikasi yang di sajikan dalam bentuk konten yang berupa tulisan, gambar maupun vidio yang bisa di akses oleh siapa saja melalui koneksi internet

Selama ada koneksi internet, maka selama itu kita bisa mengakses blog baik melalui komputer maupun melalui perangkat ponsel kita dimanapun dan kapanpun kita perlukan kita bisa mengaksesnya melalui alamat url blog tersebut

Seperti contoh blog saya ini, sobat bisa mengaksesnya di mana saja dengan mengetikan alama urlnya " www.tresnamedia.com " melalui tab aplikasi untuk membuaka halaman internet seperti google crome ataupun mozila firefox

Atau bisa juga melalui mesin pencari seperti google.com ataupun yahoo.com

Sampai di sini saya harap sobat udah pada mengeti ya?

Jadi intinya blog itu sama halnya dengan website website yang ada di internet, hanya saja berbeda dari fungsi penggunaanya

Karena blog memiliki fungsi yang bermacam-macam tergantung dari sang pemilik blog tersebut

Bisa hanya sebagai catatan harian, atau untuk menyimpan tugas-tugas sekolah dan bisa juga sebagai sarana bisnis dan untuk menghasilkan uang dari internet

Baca juga : Cara Mendapatkan Penghasilan Tambahan Dari Internet Yang Sudah Terbukti

2. Manfaat Dan Fungsi Dari Blog

Seperti yang saya jelaskan sedikit diatas, blog memiliki manfaat dan fungsi yang beragam tergantung dari tujuan awal blog tersebut di dirikan

Ada yang hanya untuk catatan harian, ada yang hanya untuk iseng-iseng saja ada juga yang berfungsi sebagai alat promosi dan bisnis bagi suatu intansi ataupun perseorangan

Namun secara umumnya manfaat blog adalah sebagai sarana mendapatkan informasi di internet

Karena jika kita mencari sesuatu informasi di internet, maka yang akan di tampilkan oleh mesin pencari adalah informasi-informasi dari tulisan-tulisan yang ada di blog-blog yang sudah memiliki kredibilitas yang baik di mata search engine seperti google

Seperti jika sahabat menemukan blog saya ini melalui google

Jadi blog bisa di buat oleh siapa saja donk?

Ia, siapa saja tanpa terkecuali bisa membuat blog dengan mudah asalkan mereka mengetahui cara membuatnya, ada yang gratis dan ada juga yang berbayar

Untuk cara membuat blog gratis silahkan sobat baca artikel saya yang lain : Cara Membuat Blog Di Blogger Secara Gratis

3. Jenis Jenis Blog

Sekarang kita udah pada tahu apa itu blog dan apa manfaatnya

Gak ada salahnya kita harus tahu juga jenis jenis blog yang ada di internet, agar nantinya kita tidak salah mengerti

  • Blog Personal Atau Pribadi
Merupakan suatu blog yang di miliki oleh perseorangan atau pribadi yang di buat dengan tujuan tergantung dari masing-masing pemilik blog tersebut

Seperti blog saya ini, saya buat dengan tujuan untuk sarana berbagi informasi sekaligus belajar bisnis dan mendapatkan uang dari internet

  • Blog Profile
Blog jenis ini biasanya merupakan blog yang di buat dengan tujuan memperkenalkan profile dari suatu intansi ataupun perusahaan seperti sekolah, kampus ataupun perusahaan perusahaan lain

  • Blog Perusahaan / Bisnis
Yaitu suatu blog yang di tujukan untuk mendukung suatu bisnis yang sedang mereka kembangkan, sebagai sarana promosi sekaligus sarana mendapatkan pelanggan yang lebih banyak

Contoh blog ini seperti www.blog.traveloka.com yang di buat dengan tujuan sebagai pendukung dari website utama mereka www.traveloka.com sebagai website layanan untuk membeli tiket pesawat dan hotel

Kesimpulan :

Blog merupakan suatu media layaknya webiste yang memilik fungsi dan manfaat beraneka ragam tergantung dari tujuan awal blog tersebut di buat oleh pemilikinya

Selain itu blog juga bisa di buat oleh siapa saja tanpa terkecuali baik yang gratis maupun berbayar

Baca juga : 7 Alasan Kamu Harus Jadi Blogger Mulai Dari Sekarang