Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mendaftarkan Blog Ke Yahoo Search Engine

Daftar Ke Yahoo atau Submit ke Search Engine lainnya Merupakan salah satu langkah untuk optimasi blog setelah kita daftar di blogspot maupun di wodpress ataupun blog yang lainnya,ini sangat penting untuk meningkatkan popularitas blog kita,yang akan berdampak pada trafik pengunjung blog.

Apalagi buat blog baru,semakin banyak rujukan dari search engine dan situs-situs yang ternama semakin baik untuk popularitas blog dan trafik blog kita.

Tapi sebelum kita Mendaftarkan Blog ke Searc Engine Yahoo,harus sobat blogger ketahui bahwa yahoo sudah menjadi bagian dari search engine Bing.

Jadi kalau kita mau mendaftarkan website atau blog kita di yahoo,cukup kita daftarkan di Bing webmaster tools,maka akan secara otomatis akan terindek juga di search engine yahoo.

Cara Untuk Mendaftarkan Blog Ke Yahoo

1.Mendaftar Akun Bing


Bagi yang belum punya akun bing sobat bisa membuatnya dulu di website bing https://login.live.com/

karena itu syarat utama kita untuk mendaftarkan blog kita di webmaster bing.Untuk cara membautnya gampang koq,sama seperti membuat akaun Google atau akun yahoo saja,saya yakin pasti sahabat sudah bisa untuk membuatnya.

2.Submit Blog Ke Bing

Setelah mempunyai akun bing maka kita bisa mendaftarkan blog kita ke search engine bing,klik di sini http://www.bing.com/toolbox/submit-site-url


Gambar di atas merupakan tampilan untuk memsubmit blog ke search engine bing,ikuti perintah yang di minta:

  • masukan url blog kita
  • masukan capcha
  • klik submit
3.Mendaftarkan Blog ke Webmaster Bing

Sign ke akun Bing http://www.bing.com/toolbox/webmaster/




Masukan Url blog dan url Rss feed kita,kemudian klik add.

Verifikasi ownership website atau blog


Selanjutnya kita akan di minta untuk memverifikasi kepemilkan blog kita dengan memasukkan kode yang di berikan oleh bing ke html blog kita tepat di bawah kode <head>



Perhatikan contoh gambar di atas,kode verifikasi blog saya adalah <meta name="msvalidate.01" content="2FB50402330782F40FF4B0739235B500" />


Sobat copy kode verifikasi blog sobat kemudian

Login ke Blogger
Klik template dan Edit Html
Cari kode <head> dan paste kan kode yang di atas tadi
Save Template
Kemudian klik verifay pada bing webmaster tool tadi


Selesai,sekarang blog kita sudah terdaftar search engine yahoo dan bing.

Tips Menambahkan Blog ke Beberapa Search Engine Sekaligus

Dalam optimasi Seo tidak ada ukuran pasti yang bisa kita lakukan untuk itu semakin banyak rujukan dari search engine dan situs-situs yang ber page rank tinggi sangat kita perlukan untuk memaksimalkan optimasi Seo pada blog kita,tentunya setelah kita melakukan optimasi pada template dan Artikel yang kita buat.

Untuk itu saya ingin berbagi tips tambahan untuk mendaftarkan blog ke beberapa search engine dan situs-situs ternama sekali gus melalui Submit Express.kita tinggal masukkan url blog kita dan klik submit,ok langsung saja kita bisa kunjungi situsnya di sini http://www.submitexpress.com/analyzer/.

Sekian dulu tentang Cara Mendaftarkan Blog Ke Yahoo,untuk optimasi blog kita,semoga bisa bermanfaat.